Rambut merupakan salah satu bagian terpenting dalam hal penampilan.rambut sebagai mahkota di kepala kita.Apabila rambut kita rontok terjadi secara teru bisa menimbulkan kebotakan.
Berikut ini 5 cara alami mengatasi kerontokan rambut.
- Lidah Buaya
Kandungan vitamin dan mineral dalam lidah buaya bermanfaat untuk
menyuburkan rambut dan menjaga kesehatan kulit kepala. Anda dapat
mengatasi kerontokan dengan lidah buaya. Caranya, ambil beberapa helai
daun lidah buaya dan ambil lendirnya. Jadikan sebagai pengganti sampo
untuk setiap kali keramas.
- Lakukan Pijatan di Kepala
Pemijatan di kepala bertujuan untuk merangsang sirkulasi darah dan
menjaga folikel rambut agar tetap aktif. Sebaiknya, lakukan pemijatan
dengan menggunakan minyak essential, seperti lavender, almond, dan
wijen. Jika Anda tidak bisa melakukan pemijatan sendiri, mintalah
bantuan pada orang lain untuk memperoleh hasil yang maksimal.
- Daun Seledri
Kandungan vitamin A, kalsium, zat besi, natrium, dan vitamin B dalam
seledri berfungsi untuk membantu menstimulasi pertumbuhan rambut agar
menjadi lebih sehat dan kuat. Untuk cara penggunaannya sama dengan lidah
buaya, yakni untuk pengganti sampo.
- Teh Hijau
Teh hijau mengandung antioksidan yang bermanfaat untuk membantu
mencegah, mengurangi, dan mengatasi kerontokan rambut, menyuburkan
rambut, dan menjaga agar rambut tetap sehat.
- Jus Bawang Putih, Bawang Merah, dan Jahe
Ketiga jus tersebut dapat digunakan untuk mengatasi kerontokan.
Caranya, oleskan ketiga jus pada rambut sebagai masker. Diamkan selama
semalam, dan bilas di pagi harinya ketika Anda bangun. Gunakan sampo
agar bau bawang hilang.
Selain 5 tips diatas, Anda juga harus memperhatikan kebersihan rambut agar kulit kepala Anda tetap sehat.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Health
dengan judul Cara Mengatasi Kerontokan Rambut. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://sulisucup.blogspot.com/2014/09/cara-mengatasi-kerontokan-rambut.html. Terima kasih!
Ditulis oleh:
sulisucup -
Belum ada komentar untuk "Cara Mengatasi Kerontokan Rambut"
Posting Komentar